BMKG : PERINGATAN DINI CUACA TANGGAL 12 - 14 JANUARI 2010

www.banyuwangikab.go.idAdanya daerah tekanan rendah di sebelah Utara dan Timur Australia membentuk daerah pumpunan angin yang memanjang dari Sumatera bagian Selatan hingga Laut Banda yang berpengaruh terhadap proses pertumbuhan awan - awan hujan di wilayah sekitarnya. Tingginya nilai indeks monsoon Asia mengindikasikan adanya potensi seruakan massa udara dingin ke wilayah Indonesia. Kondisi ini berpengaruh terhadap intensitas pertumbuhan awan - awan hujan di wilayah Indonesia bagian Selatan yang semakin menguat. Selain itu, suhu muka laut di perairan Indonesia masih cukup hangat sehingga mendukung suplai uap air yang cukup bagi pertumbuhan awan - awan hujan tersebut.